March 17, 2013

EJ12 - Retret (16-17 Mar 2013)



Foto-foto selengkapnya bisa dilihat di sini


Kegiatan retret ini diadakan pada hari Sabtu dan Minggu, 16-17 Maret 2013 di MDC (Mega Development Center) Gadog Mega Mendung.

Retret ini diadakan untuk penutupan Buku-3 dari rangkaian Buku Emmaus Journey yang dihadiri sekitar 300 orang termasuk peserta EJ-12, Fasilitator, Alumni dengan Pembicara Utama Romo Andang dari KAJ.

Selain mendapatkan pencerahan rohani dari Romo Andang, peserta juga menyaksikan pemilihan Ketua Panitia EJ-13 yang baru yang terpilih adalah Bapak Ronald van Room beserta anggota Panitia EJ-13 diutus didalam Misa Perutusan yang langsung dipimpin oleh Romo Andang sendiri.

Peserta retret berasal dari 9 wilayah (BSD, Alam Sutera, Gading Serpong, Vila Melati Mas, Cibodas, Graha Raya, Karawaci, Santa Maria dan Matahari).

Adapun tema retret adalah "Terus berjalan, Makin berkobar, Makin berbelarasa".

Panitia menyediakan transportasi berupa 5 bis AC pariwisata, 2 bis di Alam Sutera dan 3 bis di BSD untuk tujuan kebersamaan diantara peserta bersama kelompoknya, dan peserta dapat santai menikmati perjalanan juga tiba bersamaan di tempat retret (MDC) tidak perlu saling menunggu sehingga acara dapat dilaksanakan tepat waktu sesuai dengan yang sudah direncanakan seksi acara.

Setiap peserta retret yang lulus menyelesaikan Buku-1, Buku-2 dan Buku-3 mendapatkan sertifikat kelulusan diakhir retret dari Ketua Panitia EJ-12 ditandatangani oleh Ketua Seksi Kerasulan Kitab Suci dari Paroki Santa Monika Bapak V.A. Paulgoenadi R. dan Ketua Seksi Kerasulan Kitab Suci dari Paroki Santo Laurensius Bapak Bonifasius Ho Fudianto.

0 comments:

 
© Copyright 2008 Emmaus Journey Community . All rights reserved | Emmaus Journey Community is proudly powered by Blogger.com | Template by Template 4 u and Blogspot tutorial